Proses pelaksanaan Audit Mutu Internal SMM ISO 9001:2008 yang berlangsung pada 28 November 2023, telah selesai dilaksanakan . 

Diawali dengan kegiatan opening meeting dibuka oleh Kepala Sekolah dengan dihadiri Tim Manajemen, Auditor dan Auditee bertempat di Ruang Vicon.

Kepala SMK Negeri 1 Surabaya (Dr. Drs. Anton Sujarwo, M.Pd) pada sambutan menyampaikan harapannya agar sistem Manajemen Mutu di SMKN 1 Surabaya tetap bisa diterapkan secara profesional oleh Guru & Karyawan di SMKN 1 Surabaya.

Kegiatan audit internal merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan Adapun tujuan audit internal dalam mengimplementasikan SMM ISO 9001:2008 adalah untuk memastikan konsistensi dari penerapan Sistem Manajemen Mutu yang ditetapkan, 

perencanaan yang disusun dan untuk mengetahui sejauh mana efektifitas penerapan dan pemeliharaannya di semua unit kerja.